LAPORAN TUGAS AKHIR (LTA)
Uji Antagonis Jamur Gliocaldium Sp Tnc73 Terhadap Jamur Malassezia Furfur
Jamur merupakan mikroorganisme sederhana, mempunyai inti, spora, tidak berklorofil, berupa sel bercabang atau filamen berdinding selulosa, dan pada umumnya jamur ini berkembang biak secara seksual dan aseksual. Pengujian antagonis jamur Gliocladium sp. terhadap jamur Candida albicans dilakukan secara aseptis menggunakan alat serta media dalam kondisi steril serta pengujian dilakukan menggunakan metode difusi sumuran. Hasil karakteristik makrsokopis jamur Gliocladium sp. terdapat bentuk bulat berwarna putih kemerahan tampak depan sedangkan tampak belakang berbentuk bulat berwarna kekuningan, dengan permukaan yang licin dengan bau khas dan memiliki pinggiran yang berfilamen.
Hasil karakteristik mikroskopis Gliocladium sp. memiliki warna biru bening, konidia berbentuk bulat, dan memiliki hifa bersekat. Hasil karakterisik makroskopis jamur Malassezia furfur ATCC 14521? terdapat bentuk bulat berwarna putih kekuningan dengan permukaan yang megkilap, pinggiran rata dan memiliki bau khas. Hasil karakterisitik mikroskopis memiliki warna biru bening, konidia berbentuk bulat, dan memiliki hifa tak bersekat. Hasil pengujian jamur
antagonis pada cawan MGT1 adalah -1,229%, pada cawan MGT 3 adalah -12,980%, pada cawan MGC adalah 35,124%. Hasil negatif artinya Gliocladium sp. TNC73 tidak menghambat pertumbuhan Malassezia furfur ATCC 14521?.
Tidak tersedia versi lain