Telah dilakukan penelitian mengenai isolasi protein whey dari susu kambing Peranakan Etawa dan uji efektivitas penyembuhan luka sayat mencit putih (Mus musculus L.) jantan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kadar protein whey yang terdapat pada susu kambing PE dan konsentrasi efektif protein whey dalam penyembuhan luka sayat pada mencit putih (Mus musculus L.) jantan. Hasil penetapan ka…
Telah dilakukan penelitian uji mutu pada madu sialang siak, madu trigona kampar dan madu kemasan serta uji aktivitas antibakterinya. Penelitian ini bertujuan untuk melihat mutu dari ketiga jenis madu berdasarkan SNI 3545:2013 dan juga aktivitas antibakterinya terhadap bakteri kulit Staphylococcus aureus, Staphylococcus epidermidis, dan Propionibacterium acnes. Hasil uji mutu madu didapat bahwa …
Telah dilakukan penelitian untuk melihat pengaruh pemberian ekstrak etil asetat daun akar kaik-kaik (Uncaria cordata (Lour.) Merr) sebagai antiinflamasi menggunakan tikus putih (Rattus norvegicus) jantan dengan metode paw edema yang diinduksi karagen 1% dan metode pengukuran kadar CRP (C-Reactive Protein). Penelitian menggunakan 25 ekor tikus putih yang dibagi menjadi 5 kelompok, kelompok kontr…
Penelitian ini membuat formulasi minyak atsiri bunga mawar (Rosa damascene Mill.) dalam bentuk sediaan mikroemulsi untuk melihat persentase daya proteksinya sebagai anti nyamuk. Formula dibuat dalam 4 variasi konsentrasi minyak atsiri bunga mawar (Rosa damascene Mill.) yaitu FI 5%, FII 10%, FIII 15%, FIV 20% dengan menggunakan surfaktan tween 80, ko-surfaktan etanol 96% dan propilenglikol dala…
Minyak atsiri daun kemangi (Ocimum basilicum L.) merupakan bahan alam yang terbukti secara ilmiah mempunyai efek sebagai repellent. Tujuan penelitian ini adalah untuk membuat formulasi mikroemulsi dan melihat aktifitas minyak atsiri daun kemangi (Ocimum basilicum L.) sebagai repellent. Sediaan mikroemulsi menggunakan minyak atsiri daun kemangi (Ocimum basilicum L.) dengan konsentrasi 10%, 15%, …
Natrium diklofenak merupakan golongan non steroid antiinflamatory drugs (NSAIDs) yang digunakan pada pengobatan osteoarthritis dan rheumatoid arthritis. Natrium diklofenak memiliki kelarutan agak sukar larut dalam air, dapat mengiritasi lambung, dan mengalami metabolism lintas pertama, untuk mengatasi hal tersebut, natrium diklofenak dibuat dalam bentuk sediaan nanoemulgel sebagai sistem pengha…
Telah dilakukan isolasi minyak atsiri daun jinten (Plectranthus amboinicus (Lour.) Spreng) dengan metode Hidrodestilasi dan uji aktivitas antimikroba, menghasilkan rendemen sebesar 0,086 %. Analisis komponen kimia dengan Gas Chromatography-Mass Spectrometry (GC-MS) menunjukkan adanya enam puncak yang terdeteksi pada kromatogram. Puncak yang paling dominan adalah puncak ke 3 yaitu senyawa carvac…
Penelitian telah dilakukan mengenai rasionalitas penggunaan obat pada ibu hamil di poliklinik kebidanan rawat jalan RSUD Bangkinang tahun 2014. Jenis penelitian yang dilakukan adalah studi deskriptif analitik menggunakan data retrospektif. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui rasionalitas penggunaan obat di RSUD Bangkinang. Data yang digunakan berasal dari data rekam medis pasien ibu hamil…