SKRIPSI
Pembuatan Dan Uji Sifat Fisikokimia Mikrokristalin Selulosa Dari Limbah Tandan Kosong Kelapa Sawit ( Eloeis guineensis Jacq )
Penelitian tentang pembuatan mikrokristalin selulosa dari tandan kosong kelapa sawit (Elais guineensis Jacq) telah dilakukan dengan tujuan untuk mengolah limbah tandan kosong kelapa sawit menjadi mikrokristalin selulosa. Sebanyak 1.000 gram Tandan Kosong Kelapa Sawit dibuat menjadi alpha-selulosa dengan metode pembuatan multistage pulping dan dihidrolisis dengan asam klorida untuk menghasilkan mikrokristalin selulosa. Mikrokristalin selulosa yang diperoleh sebanyak 71,6 gram dengan hasil 30,5%. Karakterisasi selulosa mikrokristalin dari tandan kosong kelapa sawit yang dilakukan, yaitu susut pengeringan, organoleptis, memberikan warna biru-violet dengan seng klorida teriodinasi, pH 5,08 dan bilangan gelombang spektrum inframerah yang dihasilkan hampir sama dengan Flocel® 102. Dapat disimpulkan bahwa mikrokristalin selulosa dari tandan kosong kelapa sawit yang mempunyai karakteristik dan telah memenuhi persyaratan Handbook Pharmaceutical excipients dan Flocel® 102 yang beredar dipasaran.
Tidak tersedia versi lain