LAPORAN TUGAS AKHIR (LTA)
Uji Toksisitas Akut Ekstrak Etanol Daun Ubi Jalar ( Ipomea batatas ( L ) Lam ) Ungu Pada Mencit Putih ( Mus musculus ) Jantan
Telah dilakukan penelitian mengenai uji toksisitas akut dari ekstrak etanol daun ubi jalar (¡pomea batatas (L.) Lam) ungu pada mencit putih (Mus musculus) ¡antan. Penelitian ini dilakukan dengan prinsip pengujian sesuai dengan peraturan Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan Republik Indonesia Nomor 7 Tahun 2014. Sampel yang digunakan dilakukan terhadap 20 ekor hewan percobaan yang dibagi atas 3 kelompok perlakuan dan 1 kelompok kontrol. Berdasarkan hasil uji toksisitas akut dari ekstrak etanol daun ubi jalar (Ipomea batatas (L.) Lam) ungu pada mencit putih (Mus musculus) jantan pada dosis 200, 1.000, dan 5.000 mg/kg BB tidak didapatkan jumlah hewn percobaan yang mati hingga dosis terbesar yakni 5.000 mg/kg BB, sehingga disimpulkan nilai LDso diatas 5.000 mg/kg BB.
Tidak tersedia versi lain