SKRIPSI
Formulasi Sediaan Lepas Lambat Propranolol Hidroklorida Dengan Metoda Mikroenkapsulasi Menggunakan Penyalut Etil Selulosa
Telah dilakukan penelitian tentang formulasi sediaan lepas lambat propranolol hidroklorida dengan metoda mikroenkapsulasi menggunakan penyalut etil selulosa. Proses mikroenkapsulasi dilakukan dengan metoda penguapan pelarut dengan 3 formula, dengan perbandingan propranolol hidroklorida dan etil selulosa 2 : 2, 2 : 4, 2 : 6. Evaluasi mikrokapsul propranolol hidroklorida dengan menggunakan foto mikroskopis memperlihatkan bahwa propranolol hidroklorida dibungkus oleh lapisan tipis tembus pandang til selulosa sehingga memperlambat pelepasan propranolol hidroklorida. Penghambatan pelepasan obat yang paling bear didapatkan pada formula 3 yaitu dengan perbandingan propranolol hidroklorida dan etilselulosa 2 : 6 dalam medium dapar pospat pH 6,8
Tidak tersedia versi lain