SKRIPSI
Analisis Zat Pengawet Natrium Benzoat Dalam Cabe Merah Giling
Telah dilakukan analisis zat pengawet atrium benzoat dalam cabe merah giling kasar dan halus secara spektrofotometri UV pada panjang gelombang serapan maksimum 272 nm dengan menggunakan pelarut metanol. Hasil analisis menunjukkan bahwa kadar zat pengawet atrium benzoat dalam cabe merah giling kasar dari Pasar Pusat yaitu 0,0306 % ‡ 0,0001, cabe merah giling kasar dari Pasar Cik Puan yaitu 0,0266 % ‡ 0,0001, dan cabe merah giling kasar dari Pasar Pagi Arengka yaitu 0,0314 % ‡ 0,00015. Sedangkan kadar zat pengawet natrium benzoat dalam cabe merah giling halus dari Pasar Pusat yaitu 0,0379 % ‡ 0,00017, cabe merah giling halus dari Pasar Cik Puan yaitu 0,0462 % ‡ 0,00017. dan cabe merah giling halus dari Pasar Pagi Arengka yaitu 0,0388 % ‡ 0,00026. Kadar zat pengawet atrium benzoat yang diperoleh tidak melebihi kadar zat pengawet yang dizinkan dalam Peraturan Menteri Kesehatan RI No. 722/MenKes/Per/IX/88 yaitu maksimal 0,1 %.
Tidak tersedia versi lain