SKRIPSI
Fraksinasi Ekstrak Metanol Herba Pegagan Air (Hydrocotyle Vulgaris L.) Menggunakan Kolom Amberlite Xad-2 Serta Uji Antioksidan Fraksi Air Dengan Metode Dpph
Pegagan air (Hydrocotyle vulgaris L.) merupakan tumbuhan yang secara turun temurun berkhasiat sebagai obat penyembuh luka, radang, asma dan sebagainya. Tumbuhan ini biasanya tumbuh pada daerah tropis dan subtropis. Antioksidan adalah senyawa yang dapat mendonorkan satu atau lebih elektron pada senyawa lain sehingga senyawa tersebut menjadi lebih stabil. Penelitian ini menggunakan ekstrak kental yang diperoleh dari peneliti sebelumnya. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh modifikasi skema kerja terhadap senyawa yang dihasilkan dan dimonitor pada uji spektrofotometer UV-Vis dan FT-IR serta mengetahui efektivitas antioksidan dengan metode DPPH. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu kromatografi kolom dengan resin amberlite XAD-2. Berdasarkan hasil UV-Vis fraksi 6 pada panjang gelombang 272 nm dengan absorbansi 0,221. Berdasarkan hasil UV-Vis fraksi 7 pada panjang gelombang 273 nm dengan absorbansi 0,293. Ciri spektrum flavonol yaitu pada panjang gelombang 250-280 nm. Hasil uji FT-IR fraksi 6 dan 7 terdapat gugus O- H, C-H alifatik, C=O, C=C aromatik, C-O. Berdasarkan hasil uji UV-Vis dan FT- IR menunjukkan senyawa tersebut merupakan golongan flavonoid. Hasil uji antioksidan fraksi 6, fraksi 7, dan vitamin C sebagai kontrol positif memiliki aktivitas antikosidan sangat kuat dengan nilai IC50 berturut-turut 19,172 ?g/mL, 18,987 ?g/mL, dan 9,148 ?g/mL.
Tidak tersedia versi lain