SKRIPSI
Formulasi Dan Evaluasi Sediaan Body Scrub Dari Kopi Arabika (Coffee Arabica L.) Dan Madu (Apis Dorsata)
Perawatan untuk menjaga kondisi kulit agar sehat dan segar adalah dengan perawatan kulit baik dari dalam maupun dari luar. Perawatan kulit dari dalam adalah merawat kulit dengan mengkonsumsi bahan makanan yang dapat menyehatkan kulit, sedangkan perawatan kulit dari luar adalah perawatan yang dilakukan secara langsung pada kulit agar terlihat cantik, cerah dan sehat. Salah satunya dengan menggunakan sediaan kosmetik body scrub .Body scrub (lulur mandi) merupakan lulur yang digunakan saat tubuh dalam keadaan basah (mandi). Serbuk kopi digunakan sebagai pengganti dari silika/garam dan madu digunakan sebagai pelembab karena sifat humektan, emolien dan antioksidan. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk memformulasi sediaan body scrub dari kopi dan madu serta mengevaluasi sifat fisik dan efektifitasnya. Konsentrasi kopi arabika untuk F1, F2, dan F3 yang digunakan berturut-turut 5, 10 dan 15%. Pada keempat formula dilakukan evaluasi meliputi pemeriksaan organoleptis, homogenitas, tipe krim, pH, Frezee and Thaw, hedonik, iritasi kulit, serta uji efektifitas kelembaban dan elastisitas kulit. Ukuran partikel yang digunakan untuk butiran scrub yaitu 600 m. Analisa data menggunakan uji statistik One Way Anova. Berdasarkan hasil evaluasi sediaan diperoleh bahwa pemeriksaan organoleptis sediaan body scrub memiliki konsistensi semi padat, bewarna putih sampai coklat kehitaman, berbau khas kopi, uji homogenitas F0, F1, F2, F3 homogen, tipe krim minyak dalam air, uji pH F0= 7,27-7,86, F1= 6,65-7,16, F2= 6,55-6,49, F3= 6,38-6,14, uji freeze and thaw semua sediaan stabil, uji hedonik F3 paling banyak disukai, uji iritasi kulit pada F0, F1, F2, F3 tidak iritasi, uji efektifitas kelembaban dan elastisitas kulit mengalami kenaikan selama empat minggu pemakaian. Formula terbaik body scrub kopi arabika (Coffee Arabica L.) dan madu (Apis dorsata) berdasarkan uji organoleptis, homogenitas, tipe krim, pH, Frezee and Thaw, hedonik, iritasi kulit, serta uji efektifitas kelembaban dan elastisitas kulit adalah formula tiga yaitu kopi 15%.
Tidak tersedia versi lain