LAPORAN TUGAS AKHIR (LTA)
Gambaran Persepsi Masyarakat Tentang Aplikasi Digital Pengingat Minum Obat di Kota Pekanbaru
Telah dilakukan penelitian tentang gambaran persepsi masyarakat tentang aplikasi digital pengingat minum obat di Kota Pekanbaru. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran persepsi masyarakat tentang aplikasi digital pengingat minum obat di Kota Pekanbaru. Penelitian ini menggunakan metode pengumpulan data secara concurrent melalui pengisian kuesioner online. Teknik pemngambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan secara non probability sampling dengan metode purposive sampling. Sampel yang menjadi penelitian ini adalah sebanyak 421 responden yang memenuhi kriteria inklusi. Responden penelitian yang memenuhi kriteria inklusi diberikan video edukasi tentang aplikasi digital pengingat minum obat yang sudah dilengkapi dengan link kuesioner online yang diisi oleh responden, kemudian data tersebut diolah dan dianalisa oleh peneliti. Berdasarkan hasil penelitan menunjukan bahwa masyarakat yang masuk kedalam kriteria persepsi positif adalah sebanyak 97,9% dan masyarakat yang masuk kedalam kriteria persepsi negatif adalah sebanyak 2,1%. Kriteria persepsi positif didominasi oleh responden dengan rentang usia 20-24 tahun, jenis kelamin perempuan dan pendidikan menengah (SMP-SMA/Sederajat).
Tidak tersedia versi lain