LAPORAN TUGAS AKHIR (LTA)
Uji Sifat Fisik Jamu Jahe Kayu Manis Produksi Rumahan yang Beredar secara Online
Obat tradisonal adalah obat yang didapat dari bahan alam (tumbuhan, hewan, atau mineral) yang diolah secara sederhana berdasarkan pengalaman dan digunakan dalam pengobatan tradisional. Salah satu yang termasuk dalam obat tradisonal adalah jamu. Jamu adalah campuran atau ramuan bermacam-macam simplisia dari tanaman yang berkhasiat (seperti kunyit, jahe, kencur, dan temulawak) tersedia dalam bentuk cairan yang bisa langsung diminum . Penelitian tentang uji sifat fisik jamu jahe kayu manis produksi rumahan yang beredar secara online telah diakukan dengan tujuaan untuk mengetahui sifat fisik jamu jahe kayu manis produksi rumahan yang beredar secara online di Kecamatan Siak Hulu Kabupaten Kampar. Penelitian ini dilakukan meliputi pemeriksaan organoleptis, pemeriksaan pH, pemeriksaan bobot jenis, pemeriksaan viskositas, pemeriksaan stabilitas freeze and thaw, pemeriksaan stabilitas suhu dingin dan suhu kamar dan uji kesukaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bahwa sediaan jamu jahe kayu manis stabil secara organoleptis dan bobot jenis. Namun mengalami perubahan pH dan viskositas dan terjadi pemisahan pada uji stabilitas, serta kurang disukai panelis.
Tidak tersedia versi lain