LAPORAN TUGAS AKHIR (LTA)
Uji Ketepatan Volume Suspensi Rekonstitusi Amoksisilin Generik Bermerek Dibeberapa Apotek Kecamatan Bina Widya Pekanbaru
Penyakit infeksi merupakan salah satu masalah kesehatan masyarakat, khususnya di negara berkembang seperti Indonesia. Salah satu obat untuk mengatasi masalah tersebut adalah antibiotik. Antibiotik adalah golongan senyawa baik alami maupun sintetik, yang mempunyai efek menekan atau menghentikan proses infeksi oleh bakteri salah satunya adalah Amoksisilin. Amoksisilin salah satu golongan penisilin dengan spektrum luas yang biasanya digunakan untuk mengobati infeksi kulit hingga saluran kemih, yang dikemas dalam bentuk suspensi. Amosisilin yang direkonstitusikan diapotik oleh tenaga kefarmasian yang berbeda, dapat memungkinkan terjadinya ketidaktepatan volume, mengingat efek samping salah penggunaan akibat resitensi, sehingga dilakukanlah Uji Ketepatan Volume Suspensi Rekonstitusi Amoksisilin Generik Bermerek dibeberapa Kecamatan Bina Widya Pekanbaru. Pengambilan sampel menggunakan metode probability sampling dengan teknik simple random sampling Pengambilan sampel 10 apotek yang diujikan dengan 3 sampel uji per apotek. Pada penelitian ini diperoleh rata ? rata volume suspensi seluruh apotek adalah 60,81 mL. Kemudian pada persentase %ketepatan rata ? rata seluruh apotek adalah 101%. Ketepatan rata-rata yang baik adalah 100% yaitu mempunyai volume yang sesuai dengan volume yang tertera pada etiket. Dari rata-rata % penyimpangan diperoleh persentase rata-rata seluruh sampel adalah 4,16%. Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa apotek yang terdapat diKecamatan Bina Widya belum memenuhi ketepatan Volume sesuai dengan etiket yaitu 60 mL.
Tidak tersedia versi lain