LAPORAN TUGAS AKHIR (LTA)
Tingkat Pengetahuan Masyarakat Tentang Aplikasi Cek-Klik BPOM pada Obat Tradisional di Dusun I Sialang Indah Desa Kubang Jaya Kampar
Menurut Siaran Pers BPOM pada tahun 2017 publicwarning, BPOM RI menemukan 39 obat tradisional mengandung BKO.Tahun 2018 BPOM kembali mengeluaran publicwarningdan didapat 7 obat tradisonal yang mengandung BKO.Berdasarkan studi penelitian terdahulu, diketahui banyaknya masyarakat menggunakan obat tradisional dan banyaknya penemuan BKO pada obat tradisional.Salah satu upaya BPOM dalam pengawasan serta perlindungan konsumen terhadap peredaran obat tradisional tidak berizin yaitu dengan menghadirkan aplikasi CEK KLIK pada Smartphone.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Tingkat pengetahuan masyarakat tentang Aplikasi CEK KLIK.Penelitian ini merupakan penelitian observasional dengan rancangan deskriptif dengan Metode pengumpulan data secara concurrent melalui pengisian kuesioner online.Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan secara non probability sampling dengan metode purposive sampling.Sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 160 responden yang memenuhi kriteria inklusi.Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa masyarakat yang memiliki pengetahuan baik sebanyak 24.4%, pengetahuan cukup sebanyak 47.5%, dan pengetahuan kurang sebanyak 28,1% .
Tidak tersedia versi lain