LAPORAN TUGAS AKHIR (LTA)
Kesesuaian Perencanaan Perbekalan Farmasi Atas Produk PT. Phapros, tbk di PT. Kimia Farma Trading and Distribution Batam Periode Bulan November Tahun 2021 - Januari Tahun 2022
Tujuan perencanaan obat dalam farmasi adalah untuk menyusun kebutuhan obat yang tepat dan sesuai kebutuhan untuk mencegah terjadinya kekurangan atau kelebihan persediaan farmasi serta meningkatkan penggunaan persediaan farmasi secara efektif dan efisien. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kesesuaian perencanaan perbekalan farmasi atas produk PT. Phapros, Tbk di PT. Kimia Farma Trading and Distribution Batam periode bulan November tahun 2021-Januari tahun 2022. Penelitian ini merupakan penelitian observasional yang bersifat deskriptif dengan pendekatan secara retrospektif. Pengamatan dilakukan secara langsung, dengan menggunakan lembaran observasi berupa daftar checklist. Sampel pada penelitian ini berjumlah 53 item obat, yang merupakan pareto produk fast moving ethical PT. Phapros, Tbk. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, data rencana pengadaan produk Ethical PT. Phapros, Tbk cabang Batam, diketahui rata-rata penjualan 3 bulan produk Pareto A di atas Rp 7.000.000, rata-rata penjualan 3 bulan produk Pareto B di atas Rp 1.000.000 dan rata-rata penjualan 3 bulan produk Pareto C di bawah Rp 1.000.000. Data rata-rata penjualan tersebut tidak sesuai perhitungan perencanaan pengadaannya.
Tidak tersedia versi lain