LAPORAN TUGAS AKHIR (LTA)
Evaluasi Sifat Fisik dan Uji Kelembaban Kulit Setelah Penggunaan Losion yang Beredar Secara Online
Telah dilakukan penelitian evaluasi sifat fisik dan uji kelembaban kulit setelah penggunaan losion yang beredar secara online. Losion adalah sediaan cair berupa suspensi atau dispersi. Dapat berbentuk suspensi zat padat dalam bentuk serbuk halus dengan bahan pensuspensi yang cocok atau emulsi tipe minyak dalam air dengan surfaktan yang cocok. Online-shop adalah suatu proses pembelian barang atau jasa melalui internet, atau layanan jual beli secara online tanpa harus bertatap muka dengan penjual atau pihak pembeli secara langsung. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui sifat fisik dan sifat melembabkan dari sediaan losion yang beredar secara online. Pemilihan sampel dilakukan dengan metode purposive sampling. Dilakukan evaluasi sifat fisik losion meliputi uji organoleptis, uji homogenitas, pemeriksaan tipe losion, uji pH, uji daya sebar, dan uji kelembaban kulit. Hasil penelitian menunjukkan bahwa semua evaluasi sifat fisik memenuhi syarat kecuali uji ph yaitu hanya losion F yang sesuai dengan ph kulit dan terjadi peningkatan persentase kelembaban kulit setelah 2 jam pemakaian losion
Tidak tersedia versi lain