SKRIPSI
Formulasi dan Uji Aktivitas Serum Spray Gel Minyak Adas (Feoniculum vulgare Mill.) Terhadap Bakteri Propionibacterium acnes
erawat merupakan masalah kulit yang sering terjadi, salah satunya disebabkan pertumbuhan bakteri jerawat yaitu Propionibacterium acnes. Salah satu tumbuhan yang dapat dimanfaatkan sebagai antibakteri yaitu minyak adas (Feoniculum vulgare Mill.), diketahui bahwa minyak adas mengandung anethol dan fenchone yang berkhasiat sebagai antibakteri. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh serum spray gel dari minyak adas yang stabil secara farmasetik dan efektif sebagai antijerawat. Minyak adas di formulasi menjadi sediaan serum spray gel dengan konsentrasi yaitu FI (10%), FII (15%) dan FIII (20%). Evaluasi sediaan serum spray gel meliputi pemeriksaan organoleptik, pH, homogenitas, viskositas, sifat alir, daya lekat, freeze and thaw, pola penyemprotan, dan aktivitas antibakteri. Hasil penelitian menunjukkan bahwa formulasi serum spray gel minyak adas memiliki stabilitas fisik yang baik pada pemeriksaan organoleptik, homogenitas, pH, viskositas, sifat alir, daya lekat, stabilitas freeze and thaw, dan pola penyemprotan. Hasil uji statistik One Way ANOVA menunjukkan terdapat perbedaan yang signifikan (p
Tidak tersedia versi lain