SKRIPSI
Pemeriksaan Coliform Air Minum Siap Saji Pada Kantin Di Sekitar Kampus Stifar Pekanbaru
Telah dilakukan penelitian terhadap pemeriksaan Coliform pada air minum siap saji di sekitar kampus STIFAR Pekanbaru, jumlah sampel diambil dari 5 kantin yang ada di kampus STIFAR Pekanbaru dengan 2 kali pengambilan dalam waktu yang berbeda. Pemeriksaan yang dilakukan adalah penentuan jumlah Coliform dan Escherichia coli dengan metoda Most Probable Number (MPN), penentuan angka lempeng total dan uji biokimia. Dari hasil penelitian diperoleh bahwa 4 sampel tercemar oleh Coliform yang nilai MPN berkisar 5-240/100 ml, Escherichia coli dengan angka MPN berkisar 5-240/100 ml dan angka lempeng total 10.100-283.333 koloni/ml. Pada semua sampel tidak ditemukan Salmonella sp. Dari hasil penelitian menunjukkan air minum siap saji yang dijual di sekitar kampus STIFAR Pekanbaru hanya satu sampel yang memenuhi persyaratan.
Tidak tersedia versi lain