SKRIPSI
Isolasi Metabolit Sekunder Fraksi Etil Asetat Umbi Gadung ( Dioscorea hispida Dennst )
Telah dilakukan penelitian isolasi metabolik sekunder dari tumbuhan gadung (Dioscorea hispida dennst) fraksi etil asetat. Isolasi dilakukan dengan metoda kromatografi kolom. Hasil skrining fitokimia fraksi etil asetat umbi gadung mengandung alkaloid dan terpenoid. Diduga senyawa UG-1 merupakan senyawa terpenoid setelah pengujian pereaksi Limberman-Bourchard. Kemudian dikarakterisasi menggunakan metoda UV-Vis bahwa senyawa UG-1 mengandung gugus kromofor dengan λmax 292 dengan absorban 0,863, dan menggunakan metoda IR terlihat adanya gugus O-H (3415 cm-1), C-H Sp (1465 cm-1), CH Sp2 (aromatis) (3027cm-1), dan CH Sp3 (alifatis) (2890 cm-1).
Tidak tersedia versi lain