Pengelolaan obat di rumah sakit meliputi 4 tahap yaitu seleksi, pengadaan, distribusi dan penggunaan obat. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengevaluasi pengelolaan obat di Instalasi Farmasi Rumah Sakit Umum Daerah Petala Bumi Pekanbaru serta melakukan strategi perbaikan dengan metode Hanlon. Penelitian ini merupakan penelitian observasional dengan metoda deskriptif analitik dengan rancan…
Diabetes mellitus (DM) adalah gangguan metabolik yang ditandai dengan hiperglikemik. Tanaman yang dapat menghambat hiperglikemik adalah biji gambas. Biji gambas (Luffa acutangula (L). Roxb) merupakan tanaman yang mudah tumbuh dan memiliki efek penghambat enzim α-glukosidase atau sebagai antidiabetes. Telah dilakukan penelitian tentang aktivitas inhibisi enzim α-glukosidase dari campuran serbu…
Diabetes Melitus merupakan penyakit kronis yang membutuhkan terapi pengobatan yang lama dan membutuhkan biaya yang besar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan efektivitas biaya dan efektivitas terapi penggunaan insulin dan insulin-metformin pada pasien diabetes melitus tipe 2 di RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau. Penelitian dilakukan secara retrospektif dengan metode purposive sam…
Senyawa kalkon dan pirazolin telah dilaporkan memiliki banyak aktivitas yang menarik seperti antimikroba, antimalaria, antioksidan, antitumor, antiinflamasi, dan antikanker. Senyawa analog kalkon (E)-3-(4-klorofenil)-1-(naftalen-1-il)prop-2-en-1-on di sintesis melalui reaksi antara 1-asetinaftalen dan 4-klorobenzaldehid menggunakan katalis kalium hidroksida di bawah iradiasi gelombang mikro men…
Lumut merupakan kelompok tumbuhan yang tumbuh pada substrat berupa pohon, kayu mati, daun, tanah dan batuan dengan kondisi lingkungan yang lembap serta penyinaran yang cukup. Lumut mengandung senyawa aktif metabolit sekunder. Senyawa ini diketahui dapat digunakan sebagai senyawa antibakteri, antifungi, antioksidan, antitumor dan antikanker. Tujuan penelitian ini untuk menguji dan melihat potens…
Sungai Tapung merupakan Sungai yang mengalir di sekitar desa Banca Klubi kecamatan Tapung Hilir kabupaten Kampar. Lumpur bagian hulu Sungai Tapung diisolasi untuk memperoleh isolat bakteri dan jamur yang diduga penghasil antibiotik dan dilanjutkan dengan uji kepekaan isolat bakteri terhadap bakteri patogen serta uji isolat terhadap antibiotik khususnya antibiotik saluran cerna. Metode yang digu…
Bumbu giling merupakan bahan olahan dari rempah-rempah yang dihaluskan. Bumbu giling sangat rentan dalam kontaminasi mikroba seperti bakteri dan jamur. Uji mikrobiologis dan identifikasi mikroba pada bumbu giling yang dijual di Pasar Pagi Arengka Pekanbaru ini dilakukan dengan metode perhitungan Angka Lempeng Total (ALT) dan Most Probable Number (MPN). Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahu…
Telah dilakukan penelitian tentang optimasi formula Orally Disintegrating Tablets (ODTs) piroksikam menggunakan Flocel® 101 sebagai pengikat. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui konsentrasi Flocel® 101 sebagai bahan pengikat terhadap sifat fisik tablet dan disolusi tablet. Konsentrasi Flocel® 101 yang digunakan yaitu FI (15%), FII (20%), dan FIII (25%) menggunakan metode cetak langsung…
Telah dilakukan penelitian mengenai pengaruh pemberian ekstrak etanol daun pucuk merah (Syzygium myrtifolium Walp) terhadap kadar nitrogen urea darah mencit putih (Mus musculus L.) jantan. Parameter yang digunakan adalah kadar nitrogen urea darah, rasio berat organ ginjal dan kenaikan berat badan hewan uji. Pada penelitian ini digunakan empat kelompok perlakuan yang masing-masing terdiri dari l…