SKRIPSI
Isolasi Dan Uji Aktivitas Sitotoksik Senyawa Metabolit Sekunder Dari Ekstrak Metanol Daun Sirih Merah ( Piper crocatum Ruiz & Pay )
Telah diisolasi senyawa metabolit sekunder dan uji aktivitas sitotoksik dari daun tumbuhan Piper crocatum Ruiz & Pav. Daun tumbuhan ini diekstraksi dengan pelarut metanol dan difraksinasi menggunakan metoda Vacum Liquid Chromatography. Isolasi senyawa murni dari ekstrak metanol didapatkan senyawa berbentuk kristal jarum putih dengan Rf 0,55 dan titik lelehnya 162-164 oC. Berdasarkan hasil identifikasi senyawa secara spektroskopi menggunakan UV, IR, dan HPLC serta dari data skrining fitokimia diidentifikasi senyawa ini adalah terpenoid. Ekstrak metanol dan senyawa ini telah diuji aktivitas sitotoksiknya menggunakan metoda Brine Shimp Lethality Test (BSLT) terhadap larva Artemia salina Leach. Hasil uji aktivitas sitotoksik ekstrak metanol ini memiliki efek toksik dengan nilai LC50 251 µg/ml sedangkan senyawa terpenoid yang diperoleh menunjukkan aktivitas sitotoksik yang tidak baik dengan nilai LC50 sebesar 1.258 µg/ml.
Tidak tersedia versi lain