SKRIPSI
Analisis Potentially Inappropriate Medications ( PIMs ) Pada Pasien Geriatri Hipertensi Dan Komorbid Berdasarkan Kriteria Stopp Di RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau
Pasien geriatri merupakan pasien yang rentan terhadap munculnya berbagai kondisi komorbid dikarenakan penurunan fungsi fisiologi dan patologi. Komorbid merupakan salah satu faktor yang dapat menyebabkan kesalahan dalam peresepan dan mengakibatkan kejadian Potentially Inappropriate Medications (PIMs). PIMs adalah penggunaan obat yang tidak tepat dan berkaitan dengan risiko efek samping yang lebih tinggi daripada manfaatnya. Penelitian ini bertujuan untuk melihat kejadian komorbid, jenis komorbid dan kejadian PIMs serta melihat korelasi kejadian komorbid dan jenis komorbid terhadap kejadian PIMs. Jenis penelitian ini adalah observasional yang bersifat deskriptif analitik dengan pendekatan cross sectional pada 88 sampel rekam medik pasien hipertensi geriatri menggunakan teknik purposive sampling di RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau. Berdasarkan kejadian komorbid didapatkan 70 pasien hipertensi disertai komorbid dengan jenis komorbid terbanyak adalah CHF pada 18 pasien, dan kejadian PIMs yang teridentifikasi sebanyak 29 pasien. Uji korelasi Koefisien Kontingensi menunjukkan bahwa kejadian komorbid memberikan korelasi yang sangat lemah dan tidak bermakna (r=0,056; p=0,600) terhadap kejadian PIMs, sedangkan jenis komorbid memberikan korelasi sedang dan bermakna (r=0,535; p=0,026) terhadap kejadian PIMs. Dapat disimpulkan bahwa jenis komorbid memberikan korelasi yang bermakna dalam menimbulkan kejadian PIMs pada pasien geriatri.
Tidak tersedia versi lain