SKRIPSI
Isolasi Dan Uji Aktivitas Antibakteri Metabolit Sekunder Dari Ekstrak Metanol Daun Berangan (Castanopsis Argentea (Bl.) Dc.)
Telah dilakukan penelitian tentang isolasi dan aktivitas antibakteri senyawa metabolit sekunder dari ekstrak metanol daun berangan (Castanopsis argentea (BL.) DC.). Isolasi dilakukan menggunakan metode kromatografi, sedangkan aktivitas antibakteri dilakukan dengan metode difusi cakram. Hasil isolasi menghasilkan senyawa murni W sebanyak 34,8 mg, berbentuk kristal, berwarna putih dengan titik leleh 220-222oC. Berdasarkan karakterisasi menggunakan spektroskopi UV, FT-IR dan 1H-NMR, senyawa murni W termasuk ke dalam golongan triterpenoid aromatis. Hasil uji aktivitas antibakteri senyawa murni W pada konsentrasi 0,1% menunjukkan aktivitas dengan kategori lemah terhadap bakteri Staphylococcus aureus dan Bacillus cereus
Tidak tersedia versi lain