SKRIPSI
Pembentukan Karakterisasi dan Uji Sifat Kompresibilitas Campuran Biner IbuprofenNikotinamid dengan Teknik Solvent Evaporation
Pada umumnya senyawa organik dan anorganik yang relevan bagi dunia kefarmasian dapat berada pada satu atau berbagai bentuk kristal. Berbagai proses farmasi selama pengembangan obat seperti pengeringan, penggilingan, dan penggerusan secara signifikan mempengaruhi bentuk kristal zat aktif di dalam sediaan obat. Bentuk kristal dari ibuprofen menunjukkan beberapa kekurangan yang akan mempengaruhi sifat alir dan kompresibilitasnya. Ibuprofen memiliki sifat alir yang buruk karena sifat kohesif yang terlalu tinggi. Salah satu teknologi rekayasa untuk meningkatkan kristal adalah teknik kokristalisasi. Penelitian ini bertujuan untuk pembentukan kokristal ibuprofen dengan nikotinamid sebagai koformer dan karakterisasi dengan Differential Scanning Calorimetry (DSC) Powder X-Ray Diffraction (PXRD) dan Fourier Transform Infra Red (FTIR). Pembentukan kokristal ibuprofen-nikotinamid dibuat dengan perbandingan molar 1:1 menggunakan teknik solvent evaporation. Hasil uji bj nyata kokristal menunjukkan penurunan sebesar 0,323 g/ml dibandingkan ibuprofen murni. Hasil uji indeks kompresibilitas kokristal menunjukkan peningkatan sebesar 34,91% dibandingakan ibuprofen murni. Hasil karakterisasi dengan DSC, PXRD dan FTIR juga menunjukkan terbentuknya kokristal.
Tidak tersedia versi lain