SKRIPSI
Pengaruh Perilaku Tenaga Teknis Kefarmasian Terhadap Kepuasan Pasien Dalam Pemberian Informasi Obat Di Apotek X Se-Kota Pekanbaru
Pemberian informasi obat oleh tenaga teknis kefarmasian dalam pelayanan kefarmasian sangat penting dalam mencegah terjadinya kesalahan pengobatan dan berpengaruh dengan kepuasan pasien. Kepuasan merupakan hasil penilaian pasien terhadap pelayanan kesehatan dengan membandingkan pelayanan yang diterima dengan yang diharapkan pasien. Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh perilaku tenaga teknis kefarmasian terhadap kepuasan pasien dalam pemberian informasi obat di Apotek X se-Kota Pekanbaru. Penelitian ini merupakan penelitian observasional/survei yang bersifat deskriptif analitik dengan rancangan cross sectional. Teknik pengumpulan data dilakukan secara concurrent. Sampel dalam penelitian ini yaitu 32 tenaga teknis kefarmasian dengan 105 perilaku dan 105 pasien, pengambilan sampel tenaga teknis kefarmasian dilakukan dengan metode sampel jenuh, sedangkan sampel pasien diambil menggunakan purposive sampling. Berdasarkan hasil penelitian didapatkan perilaku positif tenaga teknis kefarmasian yaitu 65 perilaku (62%) dan perilaku negatif yaitu 40 perilaku (38%). Persentase rata-rata gap antara harapan dan pelayanan yang dirasakan pasien yaitu 0,70%, hal ini menunjukan hasil positif yaitu pelayanan yang didapatkan pasien di Apotek X sudah diatas harapan yang dirasakan. Hasil uji statistik menggunakan uji Chi Square diperoleh hasil p value 0,000. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara perilaku tenaga teknis kefarmasian terhadap kepuasan pasien dalam pemberian informasi obat di Apotek X se-Kota Pekanbaru.
Tidak tersedia versi lain