SKRIPSI
Penetapan Kadar Fenolik dan Flavonoid Total Serta Aktivitas Antioksidan Ekstrak Etanol Daun Jambu Biji (Psidium guajava L.) yang Berasal Dari Provinsi Riau
Daun jambu biji (Psidium guajava L.) telah dimanfaatkan sebagai obat tradisional di Indonesia maupun di berbagai negara karena diketahui mengandung berbagai senyawa metabolit sekunder, terutama fenolik dan flavonoid serta memiliki aktivitas antioksidan yang baik. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kadar fenolik dan flavonoid total serta aktivitas antioksidan ekstrak etanol daun jambu biji (Psidium guajava L.) yang berasal dari Provinsi Riau. Proses ekstraksi dilakukan dengan metode maserasi menggunakan pelarut etanol sehingga menghasilkan ekstrak kental etanol. Selanjutnya dilakukan penetapan kadar fenolik dan flavonoid serta pengujian aktivitas antioksidan menggunakan metode DPPH dan diukur dengan alat microplate reader. Hasil penetapan kadar fenolik dan flavonoid total serta aktivitas antioksidan ekstrak etanol daun jambu biji paling baik berasal dari Kabupaten Rokan Hulu menunjukan hasil kadar fenolik yang sebesar 91,34?5,11 mgGAE/g ekstrak dan kadar flavonoid total sebesar 59,75?4,24 mgQE/g ekstrak. Ekstrak etanol daun jambu biji yang berasal dari Kabupaten Rokan Hulu juga menunjukan aktivitas antioksidan tertinggi dengan IC50 sebesar 48,86?0,73 ?g/mL dengan kategori sangat kuat.
Tidak tersedia versi lain