LAPORAN TUGAS AKHIR (LTA)
Formulasi Minyak Angin Aromaterapi Minyak Jeruk Kasturi (Citrofortunella microcarpa)
Inovasi terhadap bentuk sediaan dan aroma minyak angin dilakukan agar dapat memperluas pasar minyak angin, termasuk kalangan remaja dan anak muda. Inovasi minyak angin yang lebih modern, baik terhadap aroma khasnya serta kemasannya tanpa mengurangi efektivitas farmakologi. Penelitian ini bertujuan untuk memformulasikan minyak angin aromaterapi minyak jeruk kasturi, menguji evaluasi fisik minyak angin, dan menguji tingkat kesukaan terhadap minyak angin yang dibuat. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental yang memformulasi minyak angin menggunakan 3 konsentrasi minyak jeruk kasturi (4%, 6%, dan 10%) sebagai aromaterapi. Uji tingkat kesukaan terhadap produk dilakukan pada 100 panelis dengan parameter organoleptis sediaan terhadap warna, bau, dan sensasi di kulit. Hasil menunjukkan bahwa F3 (10%) memiliki sifat fisik baik dan memiliki tingkat kesukaan yang tinggi diantara 100 panelis.
Tidak tersedia versi lain