SKRIPSI
Molekular Docking Dan Studi Pharmacophore Senyawa Isolat Kayu Manis (Cinnamomum Zeylanicum) Sebagai Inhibitor Dengue Den2 Ns2B/Ns3
Demam berdarah merupakan penyakit yang ditularkan oleh nyamuk Aedes aegypti betina yang telah terinfeksi virus dengue. Menurut WHO penderita demam berdarah diperkirakan mencapai 50 juta orang pertahunnya yang berada di Negara endemik. Tujuan penelitian ini untuk memprediksi aktif tidaknya senyawa isolat kayu manis (Cinnamomum zeylanicum) sebagai anti dengue dan mengetahui stabil tidaknya ikatan yang terbentuk setelah senyawa isolat kayu manis (Cinnamomum zeylanicum) di docking dan dilakukan studi pharmacophore. Sampel yang digunakan Phenylmethanol, 4-allyl-2-methoxyphenol, 1-isopropyl-4-methylcyclohexa-1,4-diene dengan kontrol positif panduratin A. Penelitian ini dilakukan dengan simulasi docking di Molecular Operating Environment (MOE). Hasil penelitian yang telah dilakukan, diperoleh bahwa ketiga senyawa isolat dari tanaman kayu manis (Cinnamomum zeylanicum) tidak memiliki potensi untuk dikembangkan sebagai inhibitor DEN2 NS2B/NS3. Kesimpulan dari penelitian ini didapatkan dari ketiga senyawa yang diujikan tidak berpotensi sebagai antidengue.
Tidak tersedia versi lain