Radikal bebas merupakan atom oksigen reaktif karena memiliki elektron tidak berpasangan yang dapat menjadi pemicu penyakit degeneratif seperti kardiovaskular, stroke dan kanker. Antiokisdan dapat menjadi penangkal dari radikal bebas ini. Antioksidan alami yang ditemukan pada tumbuhan dapat menjadi pilihan sebagai antioksidan. Tumbuhan mengandung senyawa metabolit sekunder yang banyak manfaatnya…
Tumbuhan Terap (Artocarpus odoratissimus Blanco) merupakan famili Moraceae yang dikalangan masyarakat telah dimanfaatkan sebagai obat tradisional. Penentuan total fenolik, total flavonoid dan uji aktivitas antioksidan telah dilakukan terhadap ekstrak etanol kulit batang terap yang ditentukan dengan metode kolorimetri dengan pengukuran secara fotometri. Penentuan total fenolik menggunakan baku a…
Tumbuhan terap (Artocarpus odoratissimus Blanco) termasuk ke dalam famili Moraceae yang sering dimanfaatkan oleh masyarakat setempat sebagai obat tradisional. Penentuan total fenolik dan total flavonoid ekstrak dan fraksi daun terap yang ditentukan dengan metode kolorimetri. Penentuan total fenolik menggunakan metode Folin Ciocalteu, diperoleh hasil pada ekstrak etanol sebesar 154 mgGAE/g ekstr…
Hiperkolesterolemia merupakan salah satu faktor resiko penyebab terjadinya penyakit kardiovaskular seperti penyakit jantung koroner. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian ekstrak etanol dan fraksi daun terap (Artocarpus odoratissimus Blanco) terhadap penurunan kadar kolesterol secara in vitro. Metode yang digunakan adalah kolorimetri dengan pereaksi Lieberman-Burchard yan…
Hiperkolesterolemia merupakan salah satu faktor resiko penyebab terjadinya penyakit jantung koroner. Telah dilakukan penelitian pengaruh pemberian ekstrak etanol dan fraksi kulit batang terap (Artocarpus odoratissimus Blanco) terhadap penurunan kadar kolesterol Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian ekstrak etanol dan fraksi kulit batang terap terhadap penurunan kadar kole…
Tumbuhan dari genus Artocarpus diketahui mengandung senyawa fenolik dan flavonoid yang berpotensi sebagai tabir surya. Terap termasuk salah satu tumbuhan genus Artocarpus, yang memiliki nama latin Artocarpus odorratissimus Blanco. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui informasi aktivitas tabir surya dari ekstrak etanol dan fraksi kulit batang terap. Pengujian aktivitas tabir surya dilakukan…
Daun alpukat merupakan salah satu sumber antioksidan, daun alpukat merupakan tanaman obat yang berpotensi sebagai bahan obat tradisional yang memiliki aktivitas seperti analgesik, dan antiinflamasi. Daun alpukat mengandung senyawa flavonoid, fenolik, saponin dan steroid. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kadar fenolik dan flavonoid total serta aktivitas antioksidan yang paling baik dari…
Kubis ungu (Brassica oleracea L.) merupakan salah satu dari tanaman genus Brassica yang banyak terdapat di Indonesia. Kubis ungu memiliki kandungan metabolit sekunder yang memiliki aktivitas antioksidan yaitu flavonoid dan fenolik. Zat-zat yang bersifat antioksidan memiliki kemampuan sebagai perlindungan terhadap sinar UV. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui informasi aktivitas tabir sury…
Dengue adalah penyakit menular yang disebabkan oleh virus dengue yang ditularkan melalui nyamuk Aedes aegpty dan Aedes albopictus. Menurut WHO jumlah kasus dengue meningkat 8 kali lipat selama dua dekade terakhir. Tujuan penelitian ini untuk memprediksi aktif tidaknya senyawa hasil isolasi kayu manis (Cinnamomum zeylanicum) sebagai anti dengue dan mengetahui stabil tidaknya ikatan yang terbentu…
Karies gigi merupakan penyakit gigi dan mulut yang sering ditemukan. Plak merupakan pemicu terjadinya karies gigi, untuk mengobati terjadinyaakumulasi bakteri di dalam mulut digunakan antibiotik. Penelitianini bertujuan untuk mengidentifikasi bakteri yang terdapat pada plak gigi danmengetahui sensitivitas antibiotik klindamisin dan sefadroksil terhadapbakteri plak gigi dengan metode difusi. Has…