Pseudomonas aeruginosa dan Streptococcus pyogenes adalah bakteri yang dapat menyebabkan infeksi. Buah salam merupakan tanaman yang memiliki efek antibakteri untuk mengobati infeksi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas antibakteri ekstrak etanol buah salam (Syzygium polyanthum (Wight.)Walp) terhadap bakteri Pseudomonas aeruginosa dan Streptococcus pyogenes.Uji aktivitas antibakte…
DM tipe 2 merupakan tipe DM yang umum, lebih banyak penderitanya dibandingkan DM tipe 1. Munculnya penyakit ini pada saat usia dewasa yang disebabkan beberapa faktor diantaranya obesitas dan keturunan. WHO memprediksi bahwa diabetes melitus akan berada pada peringkat ke-7 sebagai penyebab kematian ditahun 2030. Menurut data dari IDF (International Diabetes Federation) pada tahun 2017 prevalensi…
Bakteri Staphylococcus aureus merupakan bakteri yang terdapat di lingkungan dan dapat menyebabkan infeksi kulit ringan, keracunan makanan, dan infeksi dalam tubuh. Bakteri Escherichia coli merupakan bakteri yang terdapat di usus besar manusia namun dalam jumlah berlebih dapat menyebabkan infeksi saluran cerna, infeksi saluran kemih hingga meningitis neonatal. Infeksi yang disebabkan oleh kedua …
Tanaman rimbang (Solanum torvum Sw) telah dikenal luas dikalangan masyarakat, bagian buahnya dimanfaatkan sebagai sayuran yang dapat dikonsumsi langsung sebagai lalapan dan bagian rimbang lainnya dapat berkhasiat sebagai bahan obat tradisional. Bagian daun, batang, buah, bunga dan akar rimbang telah dilakukan pengujian aktivitas antibakteri. Namun pada bagian kulit batang rimbang belum pernah d…
Bauhinia purpurea L adalah tanaman yang banyak dijumpai sebagai tumbuhan peneduh. Hasil skrining fitokimia menunjukkan adanya kandungan alkaloid, flafonoid, fenolik, terpenoid. Senyawa metabolit sekunder tersebut memiliki aktivitas sebagai antibakteri. Penelitian ini bertujuan mengetahui aktivitas antibakteri infusa daun kupu-kupu (Bauhinia purpurea L.) terhadap bakteri Bacillus subtilis dan Sa…
Herba Pegagan Air (Hydrocotyle vulgaris L) merupakan famili Apieacea yang dikalangan masyarakat telah dimanfaatkan sebagai obat tradisional. Penentuan total fenolik, dan uji aktivitas antioksidan telah dilakukan terhadap ekstrak, air rebusan dan fraksi herba pegagan yang dilalukuan dengan pemisahan menggunakan resin amberlite XAD-2, dengan metode kolorimetri dan pengukuran secara fotometri. Pe…
Tanaman Namnam (Cynometra cauliflora L.) merupakan tanaman yang berkhasiat sebagai obat tradisional seperti mengobati diare, melancarkan buang air kecil dan mengobati kencing batu. Tanaman ini telah diketahui mengandung senyawa flavonoid sebagai penangkap radikal bebas. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan kadar total fenolik, total flavonoid dan uji aktivitas antioksidan.. Penentuan total…
Daun petai belalang mengandung senyawa metabolit sekunder yakni flavonoid, fenolik dan terpenoid. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh ekstrak dan fraksi daun petai belalang (Archidendron clypearia (Jack) Nielson) terhadap penurunan kadar kolesterol secara in vitro menggunakan metode kalorimetri dengan mereaksikan kolesterol dengan pereaksi Lieberman-Burchard yang menghasilkan war…
Buah jeruk lemon (Citrus limon (L.) Osbeck) merupakan tanaman yang banyak tumbuh di Indonesia. Kulit buah jeruk lemon mengandung beberapa metabolit sekunder yaitu flavonoid, terpenoid dan limonen yang memiliki aktivitas antibakteri. Jerawat adalah peradangan yang terjadi pada kulit di unit polisebase dan salah satu faktor penyebabnya adalah bakteri. Tujuan dilakukannya penelitian ini untuk meng…